3 Hal Ini Membuatmu Ingin Bisa Bermain Musik Pastinya !

        

      Rasa ingin tahu bukanlah hal yang tidak wajar, dan itu adalah hal yang sangat wajar sekali, setiap orang pasti memiliki rasa ingin tahu, tetapi setiap orang pun juga berbeda rasa ingin tahunya ada yang tinggi, ada juga yang biasa saja. Ada pula yang memiliki rasa ingin bisa, nah jika kalian ada yang termasuk dalam rasa ingin bisa, mungkin anda adalah orang yang mempunyai semangat belajar yang tinggi. Nah bagi kalian pecinta musik, penikmat musik maupun pemain musik, saya akan sedikit sharing mengenai, 3 hal yang membuatmu ingin bisa bermain musik :


1. Lagu kesukaan

              Nah buat kalian yang memiliki lagu kesukaan tak heran, pasti juga mempunyai rasa ingin bisa memainkan lagu tersebut, apalagi jika lagu kesukaan itu juga lagu kesukaan pacar kalian, pastinya jika mendengarkan lagu itu membuat kalian kangen, bahkan keingat momen-momen tertentu kalian. 

              Cara ini adalah cara mudah untuk bisa bermain musik loh, karena dengan seringnya kalian mendengarkan maka makin mudah untuk mempraktekan, seperti halnya saat kita masih kecil yang setiap waktu dinyanyikan nina bobo, maka untuk mempelajari lagu nina bobo adalah hal yang mudah karena kita sering mendengarkannya.


2. Genre musik membuatmu asyik

              Banyak orang yang mennyukai musik berdasarkan genre nya, seperti halnya saya sendiri, saya menyukai genre dangdut, mulanya saya sangat sulit sekali mempelajari lagu-lagu barat moderen saat ini, karena mungkin genre nya yang menurut saya kurang nyaman untuk saya dengar. Namun beberapa waktu yang lalu saya mencari cover lagu pada youtube dan disana banyak orang yang meng-cover lagu barat menjadi dangdut, bahkan campursari. 

                Cara ini malah membuat kita mengenal musik barat dengan genre dangdut. Nah, jika sudah asyik dengan genre tersebut akan menjadikan kita terus belajar musik, mencari resensi lagu untuk belajar lebih luas lagi, dan membuat kita menjadi kreatif untuk mengubah genre lagu tersebut.


3. Lirik dan maknanya membuatmu terbawa kedalamnya

               Tidak lain dan tidak bukan, mulai dari remaja hingga dewasa, dari musik nostalgia, hingga musik kekinian, lirik adalah penyebab mengapa kita selalu terbawa dengan lagu tersebut. Dari lirik, kita selalu merasa lagu ini seperti kisah kehidupan kita, maka tak jarang kita menjadi sering bernyanyi, sering menyanyikan dalam hati saat kita sedih, dan meresapi liriknya bahkan mampu membuat kita menangis. 

             Dan tak jarang pemain musik malah mencurahkan isi hatinya ke dalam sebuah lagu yang diiringi musik. Hal ini malah mengubah perasaan kita menjadi sebuah karya musik yang mungkin bisa didengar banyak orang kan? Malah terkadang, seseorang mengalami hal yang sama seperti apa yang kita ungkapkan dalam bermusik.


              Nah, hal tersebut menjadikan kita ingin sekali bisa bermain musik, bahkan membawakannya kepada orang yang spesialpun. Jadi, tingkatkan semangat belajar musik kalian dengan 3 Hal tadi yang mungkin bisa membantu kesulitan kalian dalam belajar musik. Terimakasih telah membaca artikel saya. Semangat berkarya !

Belum ada Komentar untuk "3 Hal Ini Membuatmu Ingin Bisa Bermain Musik Pastinya !"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel